Resep Istimewa : Segarnya Laksa Bogor
Laksa Bogor |
Resep masakan ini dikutip
dari 30 Ikon Kuliner Tradisional Indonesia yang belum lama ini di
terbitkan oleh pihak Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
(Kemparekraf).
Perilisan menu tersebut dinyatakan memiliki tujuan agar masyarakat lebih mengenal kekayaan cita rasa kuliner yang dimiliki oleh setiap daerah yang ada di Indonesia.
Bahan Pembuatan:
800 gr ayam
250 gr udang
225 gr bihun
175 gr taoge
100 gr daun kemangi
3 sdm bawang goreng
3 sdm minyak
2 sdm kelapa parut
2 batang serai
4 lembar daun salam
3 butir telur rebus
15 buah cabai rawit
2 buah jeruk nipis
1500 cc santan kelapa tua
Bumbu Halus:
3 siung bawang putih
9 siung bawang merah
1 sdm ketumbar
2 sdt garam
2 sdt lengkuas
2 cm kunyit
3 butir kemiri
1/2 sdt gula pasir
Cara Pembuatan:
Rebus ayam dengan 1.000 cc air sampai empuk, angkat, sisakan kaldunya lebih kurang 500 cc. Daging ayam kemudian disuwir-suwir, sisihkan.
Tumis bumbu halus, serai dan daun salam sampai bumbu matang dan harum. Masukkan udang, santan dan kelapa tumbuk. Didihkan sambil sekali-kali diaduk agar santan tidak pecah.
Penyajian: atur dalam wadah bihun, taoge, ayam suwir dan potongan telur. Tuang kuah panas, taburi bawang goreng, beri daun kemangi dan sambal cabai, serta potongan jeruk nipis bila suka.
Sambal: haluskan 6 buah cabai merah dan 8 buah cabai rawit rebus, tambah 1/4 sdt garam, rebus bersama sebagai sambal.
Penulis: Feriawan Hidayat/FER
Sumber:Budpar.go.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar